![Beningnya Danau Ayamaru Papua Bak Labuan Cermin](http://images.blog.reservasi.com/2016/06/Danau-Ayamaru-Papua-featured.jpg)
Travel Blog Reservasi – Salah satu danau sebening cermin yang paling populer di Indonesia adalah Labuan Cermin di Kalimantan. Namun, ternyata ada juga beberapa danau lain yang memiliki keindahan air yang sebening cermin seperti Danau Ayamaru di Papua ini.
Danau Ayamaru memang tidak sepopuler Labuan Cermin. Namun keindahannya hampir bisa disandingkan. Keberadaan Danau Ayamaru memang cukup tersembunyi berada di wilayah Kepaa Burung Papua. Jaraknya dari Kota Sorong kira-kira sekitar 170 kilometer.